Garuda Indonesia. |
MAKASSAR, MK- Garuda Indonesia Makassar akan menerbangi Jeddah pada pertengahan Januari 2014 mendatang.
Sebelumnya direncanakan penerbangan dilakukan pertengahan Desember 2013 namun pertimbangan waktu tempuh antara kedua bandara yang belum siap sehingga ditunda.
Penerbangan ke Jeddah ditempuh dari Makassar menuju Medan dan langsung ke Jeddah menggunakan pesawat Boeing 747 seri 400 dengan kapasitas 455 seat.
Jadwal penerbangan ke Jeddah beroperasi tiga kali sepekan yakni Selasa, Kamis dan Sabtu setiap pukul 17.00 Wita dan tiba ke Jeddah dini hari waktu setempat.
Operasional langsung Makassar Jeddah melengkapi satu lagi rute Internasional milik Garuda Indonesia yang sebelumnya telah menerbangi Makassar Singapura.
Vice President East Garuda Indonesia, Rosyinah Manaf, mengatakan optimistis dengan rute langsung tersebut dapat terisi dengan load factor diatas 80 persen. Hal tersebut kata Rosyinah mengingat minat perjalanan religi disegmen Umrah sangat tinggi.
“Untuk segmen ini kita merangkul konektifitas penumpang dari Indonesia Timur dan Medan karena kapasitas pesawat cukup besar,”jelas Rosyinah Selasa (5/11) seperti dilansir tribunnews.com.
Kata Rosyinah dengan ekspansi rute Internasional terbaru tersebut membuat pihaknya menjadi satu-satunya maskapai yang menyediakan penerbangan langsung ke Jeddah dari Makassar. (TN).